Thursday, September 19, 2013

#18 How to be Good MC

Pembawa acara atau pranatacara, atau biasa disebut Master of Ceremony, disingkat MC adalah orang yang bertugas sebagai tuan rumah sekaligus pemimpin acara dalam panggung pertunjukan, hiburan, pernikahan, dan acara-acara sejenis. Pembawa acara membawakan narasi atau informasi dalam suatu acara atau kegiatan, ataupun dalam acara televisi, radio dan film. Pembawa acara biasanya membaca naskah yang telah disiapkan sebelumnya, tapi sering juga mereka harus memberikan komentar atau informasi tanpa naskah. (wikipedia)

Selain aktor / aktris favorit, kita pasti juga punya pembawa acara (Master of Ceremony) favorit, ntah dari gesture tubuhnya yang unik, wibawa atau gaya bahasa yang digunakan. Begitu strategisnya peran MC dalam sebuah event atau program membuat pekerja professional dibidang ini sangat dicari, karena bisa dibilang alur acara sejak awal hingga akhir akan menjadi tanggungjawabnya.
Untuk menjadi penampil yang baik tentunya diperlukan latihan dan 'jam terbang'. Mereka yang sekarang menjadi pranatacara di panggung besar, dulunya pasti memulai belajar dari panggung - panggung kecil. Misalnya bisa mulai belajar menjadi MC di kegiatan kampus atau kantor kalian. Ada banyak hal yang perlu dilakukan untuk menjadi penampil yang baik, diantaranya: pengetahuan penuh tentang acara, belajar berinteraksi aktif dengan penonton, sampai mencoba membuat jokes menarik untuk selingan.

Perkenalkan guru kelas #18 yang berbaik hati berbagi pengetahuan & pengalamannya tentang "How to be a Good Master of Ceremony", Namanya Santy Sastra, beliau adalah penyiar senior, pemilik radio Duta FM, yayasan santy sastra & santy sastra production. Santy Sastra kerap mengadakan pelatihan tentang public speaking yang merupakan dasar dari kemampuan menjadi MC. Kali ini Santy Sastra akan berbagi ilmu itu kepada murid akademi berbagi bali #18 secara GRATIS!
Kelas #18 "How to be a Good MC" w/ @santisastra dari @ssp_radiostream. Kamis, 19/09 18WITA di Jl. GatSu VI/27 Denpasar(clue lokasi: masuk lewat jalan RS Bunda, dikiri jalan ada penunjuk jalan Santi Sastra)

Mari mengenal lebih dekat Santy Sastra:
Santy Sastra Production: http://santysastraproduction.com/